Olahraga Yang Dimainkan Perorangan
Olahraga yang dimainkan hanya perorangan saja adalah olahraga yang tidak membutuhkan sebuah tim untuk melakukan kompetisi / semacam lomba untuk dapat mengikutinya. Olahraga yang hanya dimainkan satu orang kadang termasuk olahraga yang membutuhkan kepintaran / menggunakan otak yang cerdas.
Berikut adalah contoh olahraga yang dimainkan perorangan :
1. Olahraga Catur
Olahraga ini hanya dimainkan satu oang saja, tapi membutuhkan kepintaran dan kecerdasan otak untuk memenangkannya. Apakah anda pernah memainkannya ?, dan apakah anda pernah menang dari lawan anda ?. kalau anda pernah menang berarti anda termasuk orang yang jenius. Olahraga ini bukan hanya orang saja yang dapat menjadi lawan, sekarang banyak perusahaan-perusahaan games lokal maupun luar negeri berlomba-lomba membuat game catur yang paling canggih, dan kita bisa melawan komputer untuk menjadi lawan main kita.
2. Olahraga Panco
Panco adalah sejenis olahraga yang mengadu kekuatan otot lengan. Panco sangat terkenal di Indonesia kadang menjadi perlombaan di Agustusan, bukan hanya orang dewasa yang saling adu kekuatan anak-anak pun tak kalah menantangnya. Kekuatan otot lengan sangat berpengaruh bagi pemain, sepertihalnya mengangkat besi untuk melatih otot lengan seberapa berat seseorang dapat mengangkat besi itu maka orang tersebut dapat mengalahkan lawan-lawannya.
3. Lari Jauh / Lari Pendek
Lari Jarak Jauh / Lari Jarak Pendek juga termasuk olahraga yang dimainkan perorangan karena sangat tidak mungkin lari jarak jauh memiliki sebuah grub/bergerombol. lari jarak jauh / lari jarak pendek adalah olahraga yang hanya dimainkan perorangan dan saling mengejar seberapa cepat ia berlari, siapa paling cepat berlari dan menyentuh garis finish ia adalah pemenangnya.
4. Renang
Kejuaran renang adalah termasuk salah satu olahraga yang dimainkan perorangan olahraga ini juga membutuhkan kecepatan , berbeda dengan lari jarak jauh renang membutuhkan kecepatan yaitu kecepatan mengayunkan lengan dan kakinya, juga harus dapat kuat menahan nafas didalam air. Tapi ada juga kejuaraan renang yang dimainkan dalam beberapa grub, untuk bergantian berenang.
5. Balap Sepeda
Pernahkah anda menonton balap sepeda ? , jika belum coba lihat gambar diatas ! . Diatas adalah gambar balap sepeda, dalam balap sepeda diperlukan tenaga yang lumayan besar karena beratnya medan, jauhnya perjalanan, dan tenaga untuk mengayun sepeda.Kejuaraan balap sepeda sangat mirip dengan kejuaran lomba lari, siapa yang menyentuh garis finsh pertama kali maka ia pemenangnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar